PEMBINAAN AL QUR'AN BITTARTIL MURID MMU 038 NGEMPIT - KIM Surya Harapan

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Wednesday, August 30, 2017

PEMBINAAN AL QUR'AN BITTARTIL MURID MMU 038 NGEMPIT

Giat membaca al qur'an dengan baik dan benar terus digalakkan oleh Madrasah Miftahul Ulum (MMU) 038 Ngempit. Setiap seminggu dilakukan 2 kali selama 60 menit yakni hari Selasa malam dan Minggu pagi, dilaksankan di masjid Rahmat Ngempit. Program pembinaan ini diberikan kepada murid kelas 3 - 6 dengan tujuan agar para murid tersebut lebih cepat menguasai bacaan AlQur'an dengan baik. Metode yang digunakan adalah MQS (metode qur'ani sidogiri). Pembinaan al qur'an berkala ini juga dimaksudkan agar murid dapat lebih awal menyiapkan dirinya untuk ikut ujian Al Qur'an di madrasah induk yakni Pondok Pesantren Sidogiri sebagai persyaratan lulus ujian akhir IMNI. 
Pembina al qur'an bittartil Ust. Sudiro Idris dan Ust. Fathurrozi selalu memberi semangat kepada murid-muridnya untuk tetap belajar al qur'an. Sebagaimana tadi malam Selasa, 29 Agustus 2017 dilaksanakan pembinaan al qur'an di masjid oleh Ust. Sudiro Idris. Beliau mengajak murid-murid sebelum memulai pembelajarannya dengan membaca al fatihah untuk dihadiahkan kepada para orang tua dan guru-guru semoga diberikan kesehatan dan rizqi yang melimpah.(Ir)

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages